Kongres Nasional (KONAS) Perhimpunan Dokter Spesialis Patologi Klinik dan Kedokteran Laboratorium (PDS PatKLIn) merupakan kegiatan run yang diselenggarakan oleh PDS PatKLIn setiap tiga tahun sekali dan Pertemuan Ilmiah Tahunan (PIT) setiap satu tahun sekali. Kegiatan ini bertujuan untuk menyebarluaskan berbagai pengetahuan terkini kepada dokter spesialis, dokter umum, dokter peserta pendidikan spesialis, sarjana dalam bidang terkait, beserta pemilik laboratorium dan analis.
Perhimpunan Dokter Spesialis Patologi Klinik dan Kedokteran Laboratorium Cabang Padang telah diberikan kepercayaan oleh Pengurus Pusat PDS PatKLIn untuk dapat menyelenggarakan acara ini yang direncanakan tanggal 2-4 Oktober 2019. Tema yang diusung adalah The Roles and Challenges of Clinical Pathologist in Robotic Era. Tema ini dipilih untuk meningkatkan peran dan kinerja dokter spesialis patologi klinik dan kedokteran laboratorium di Era Robotik.
Acara yang diselenggarakan meliputi Workshop, Plenary Lecture, Simposium Ilmiah, Meet the Expert, Pameran Alat Kesehatan/Laboratorium, Presentasi Oral dan Poster. Kami berharap rangkaian acara KONAS dan PIT kali ini akan lebih bermanfaat bagi sejawat dalam praktek pelayanan laboratorium sehari-hari.
Kami sangat mengharapkan partisipasi dan kehadiran sejawat pada acara KONAS X dan PIT XVIII di Padang Kota Tacinto. Sampai jumpo di Ranah Minang yang terkenal dengan wisata alam, budaya, dan kuliner.
Padang, Juli 2019
Dr. Efrida, dr., Sp.PK, MKes
Ketua Umum
silakan akses website PIT Padang 2019